Yesus Adalah Raja Diatas Segala Raja-raja (Kurios)

 

King of the King, Yesus Kristus Tuan diatas segala Tuan-tuan, Raja diatas segala Raja-raja

Matius 6 : 33
Tetapi carilah dahulu KERAJAAN  ALLAH dan kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu.

Yesus Kristus Tuan diatas segala tuan-tuan, Raja diatas segala raja-raja

 

1 Timotius 6:14-16

6:14 LAI TB, Turutilah perintah ini, dengan tidak bercacat dan tidak bercela, hingga pada saat Tuhan kita Yesus Kristus menyatakan diri-Nya,

KJV, That thou keep this commandment without spot, unrebukeable, until the appearing of our Lord Jesus Christ

TR, τηρησαι σε την εντολην ασπιλον ανεπιληπτον μεχρι της επιφανειας του κυριου ημων ιησου χριστου

Translit interlinear, têrêsai {menuruti} se {supaya} tên entolên {perintah ini} aspilon {dg tdk bercacat} anepilêpton {dg tdk bercela} mekhri {hingga} tês epiphaneias {penampakan} tou kuriou {Tuhan} hêmôn {kita} iêsou {Yesus} khristou {Kristus}

6:15 LAI TB, yaitu saat yang akan ditentukan oleh Penguasa yang satu-satunya dan yang penuh bahagia, Raja di atas segala raja dan Tuan di atas segala tuan.

KJV, Which in his times he shall shew, who is the blessed and only Potentate, the King of kings, and Lord of lords;

TR, ην καιροις ιδιοις δειξει ο μακαριος και μονος δυναστης ο βασιλευς των βασιλευοντων και κυριος των κυριευοντων

Translit interlinear, ên kairois idiois {yg pada waktu yg tepat} deixei {akan menunjukkan} ho makarios {yang penuh berkat} kai {dan} monos {yg satu2nya} dunastês {Penguasa} ho basileus {Raja} tôn basileuontôn {dari raja-raja} kai {juga} kurios {Tuan} tôn kurieuontôn {dari tuan-tuan}

Ha-Berit,

אֲשֶׁר יַרְאֶנָּה בְעִתָּהּ הַמְבֹרָךְ וְהַשַּׁלִּיט לְבַדּוֹ מֶלֶךְ הַמְּלָכִים וַאֲדֹנֵי הָאֲדֹנִים׃

Translit, 'ASHER {yang} YAR'ENAH {biarlah Dia berdiri dengan kewibawaan} VE'ITAH {pada saatnya} HAM'VORAKH {Dia yang memberkati} VEHASHALIT {dan yang menjadi Penguasa} L'VADO {di dalam diri-Nya} MELEKH {Raja dari} HAMELAKHIM {para raja-raja} VA'ADONEY {dan Tuan dari} HA'ADONIM {para tuan-tuan}

 6:16 LAI TB, Dialah satu-satunya yang tidak takluk kepada maut, bersemayam dalam terang yang tak terhampiri. Seorangpun tak pernah melihat Dia dan memang manusia tidak dapat melihat Dia. Bagi-Nyalah hormat dan kuasa yang kekal! Amin.

KJV, Who only hath immortality, dwelling in the light which no man can approach unto; whom no man hath seen, nor can see to whom be honour and power everlasting. Amen.

TR, ο μονος εχων αθανασιαν φως οικων απροσιτον ον ειδεν ουδεις ανθρωπων ουδε ιδειν δυναται ω τιμη και κρατος αιωνιον αμην

Translit interlinear, ho monos {satu2nya} ekhôn {yg mempunyai} athanasian {keadaan tidak dapat mati} phôs {terang} oikôn {yg mendiami} aprositon {yg tdk dapat dihampiri} hon {(Dia) yang} eiden {pernah melihat} oudeis {tidak satupun} anthrôpôn {dari manusia2} oude {juga tidak} idein {melihat} dunatai {sanggup} hô timê {bagi (Dia) kehormatan} kai {dan} kratos {kekuasaan} aiônion {yang kekal} amen {amin}

Ayat 14 Rabbi Saul memberikan perintah kepada sang murid, yaitu Timotius, dengan otoritas kerasulannya menunjuk kepada pemberian tugas pembinaan iman jemaat yang dipercayakannya kepada Timotius (lihat 1 Timotius 15,18), terutama dalam pembelaan iman yang benar. Bahwa dengan tidak bercacat dan tidak bercela - tidak hanya isi iman harus dipertahankan semurni-murninya, melainkan juga perjuangan itu harus memakai cara-cara yang baik sesuai dengan hati nurani yang baik (1 Timotius 1:18-19). Hingga pada saat Tuhan kita Yesus Kristus menyatakan diri-Nya - tugas itu selesai pada saat Tuhan Yesus datang kedua kalinya (menyatakan diri-Nya) dan meminta pertanggungan-jawab dari semua hambanya tentang tugas yang mereka laksanakan (bdk. 1 Korintus 3:13, 44-5, 2 Korintus 510). Terdapat kata Yunani ἐπιφάνεια - EPIPHANEIA, istilah ini oleh surat-surat pastoral dipilih sebagai pengganti istilah kedatangan (παρουσία - PAROUSIA), dalam 1 Korintus 1523 dst. dirujuk sebagai suatu penyataan (apokalipsis), kemudian dalam 1 Korintus 17 dst. Yang dimaksudkan dengan istilah itu baik penyataan Kristus sebagai pemenang di akhir zaman, 1 Timotius 6:14; 2 Timotius 41,8; Titus 2:13; Ibrani 9:28, maupun penyataanNya dalam karya penyelamatan di bumi, 2 Timotius 110; bdk Titus 2:11; 34.

Ayat 15 Ayat ini menggambarkan kemuliaan kedatangan Tuhan Yesus Kristus kedua kalinya yang Maha Mulia (penuh bahagia) dan yang Maha Kuasa (Penguasa yang satu-satunya dan Raja di atas segala raja dan Tuan diatas segala tuan). Mengingat masa depan yang mulia itu, Timotius tidak perlu takut menghadapi apapun.

Pada ayat ini disinggung tentang Tuan di atas segala tuan ('ADONEY HA'ADONIM) yang dimaksud adalah YHVH Elohim, Rabbi Saul yang memang adalah ahli Taurat, ia merujuk kepada ayat ini

Ulangan 10:17

LAI TB, Sebab TUHAN, Allahmulah Allah segala allah dan Tuhan segala tuhan, Allah yang besar, kuat dan dahsyat, yang tidak memandang bulu ataupun menerima suap;

KJV, For the LORD your God is God of gods, and Lord of lords, a great God, a mighty, and a terrible, which regardeth not persons, nor taketh reward

Hebrew,

כִּי יְהוָה אֱלֹֽהֵיכֶם הוּא אֱלֹהֵי הָֽאֱלֹהִים וַאֲדֹנֵי הָאֲדֹנִים הָאֵל הַגָּדֹל הַגִּבֹּר וְהַנֹּורָא אֲשֶׁר לֹא־יִשָּׂא פָנִים וְלֹא יִקַּח שֹֽׁחַד׃

Translit, KI {sebab} YEHOVAH (dibaca 'Adonay, TUHAN) 'ELOHEIKHEM {Allah kita} HU {Dia adalah} 'ELOHEY {Allah dari} HA'ELOHIM {segala ilah-ilah} VA'ADONEY {dan Tuan dari} HA'ADONIM {segala tuan-tuan} HA'EL {Allah} HAGADOL {Yang Besar} HAGIBOR {Yang Perkasa} VEHANORA {dan Dahsyat} 'ASHER {yang} LO- {tidak} YISA FANIM {Dia akan emmandang muka} VELO {juga tidak} YIQAKH {Dia akan mengambil} SHOKHAD {suap}

Bahwa YHVH Elohim adalah Tuan diatas segala tuan-tuan, dan pada 1 Timotius 615 ini Rabbi Saul merujuk kepada Yesus Kristus. Pada ayat ini juga terdapat kata Penguasa satu2nya yang diterjemahkan dari kata Yunani μονος δυνάστης- monos dunastês, berhubungan dengan gelar Yesus Kristus yang lain, yaitu KURIOS PANTOKRATOR

Wahyu 1:8

LAI TB, Aku adalah Alfa dan Omega, firman Tuhan Allah, yang ada dan yang sudah ada dan yang akan datang, Yang Mahakuasa.

NIV, I am the Alpha and the Omega, says the Lord God, who is, and who was, and who is to come, the Almighty.

UBS-Kurt Aland, Ἐγώ εἰμι τὸ Ἀλφα καὶ τὸ Ὦ, λέγει κύριος ὁ θεός, ὁ ὢν καὶ ὁ ἦν καὶ ὁ ἐρχόμενος, ὁ παντοκράτωρ.

Translit interlinear, Egô {Aku} eimi {Adalah} to Alpha {Alfa} kai {dan} to ô {Omega} legei {Dia berfirman, verb - present active indicative - third person singular } kurios {Tuhan} ho theos {Allah}, ho {Ia} ôn {yang sekarang ada, verb - present participle - nominative singular masculine} kai {dan} ho {yang} ên {sudah ada, verb - imperfect indicative - third person singular} kai {dan} ho {yang} erkhomenos {akan datang, verb - present middle or passive deponent participle - nominative singular masculine}, ho pantokratôr {Yang Mahakuasa}

1881 Westcott-Hort New Testament (WH), εγω ειμι το αλφα και το ω λεγει κυριος ο θεος ο ων και ο ην και ο ερχομενος ο παντοκρατωρ

Translit, egô eimi to Alpha kai to ô legei kurios ho theos ho ôn kai ho ên kai ho erkhomenos ho pantokratôr

KJV, I am Alpha and Omega, the beginning and the ending, saith the Lord, which is, and which was, and which is to come, the Almighty.

TR, εγω ειμι το α και το ω αρχη και τελος λεγει ο κυριος ο ων και ο ην και ο ερχομενος ο παντοκρατωρ

Translit interlinear, egô {Aku} eimi {Adalah} to a {Alfa} kai {dan} to ô {Omega} arkhê {Yang Awal} kai {dan} telos {Yang Akhir} legei {Dia berfirman, verb - present active indicative - third person singular } ho kurios {Tuhan} ho {Ia} ôn {yang sekarang ada, verb - present participle - nominative singular masculine} kai {dan} ho {yang} ên {sudah ada, verb - imperfect indicative - third person singular} kai {dan} ho {yang} erkhomenos {akan datang, verb - present middle or passive deponent participle - nominative singular masculine} ho pantokratôr {Yang Mahakuasa}

Ha-Berit,

אֲנִי הָאָלֶף וְהַתָּו רֹאשׁ וָסוֹף נְאֻם יְהוָֹה אֱלֹהִים הַהוֶֹה וְהָיָה וְיָבוֹא אֱלֹהֵי צְבָאוֹת׃

Translit interlinear, 'ANI {Aku adalah} HA'ALEF {Alef} VEHATAF {dan Tav} ROSH {Yang Awal} VASOF {dan Yang Akhir} NE'UM {Firman, Noun Mas. Sing.} YEHOVAH (dibaca 'Adonay, TUHAN) ELOHIM {Allah} HAHOVEH {Yang Sekarang} VEHAYAH {dan Yang Telah terjadi} VEYABO {dan Yang akan datang} 'ELOHEY {Allah} TSEVAOT {(yang) Mahakuasa, semesta alam}

Note

Ha-Berit menerjemahkan λεγει ο κυριος - legei ho kurios menjadi נְאֻם יְהוָֹה - NEUM YEHOVAH.

Ini selaras dengan maksud ayat ini bahwa Yesus Kristus yang menyatakan diri-Nya adalah HO PANTOKRATÔR dan Gelar KURIOS PANTOKRATÔR adalah gelar bagi YHVH saja dalam Perjanjian Lama. Dan, ο παντοκρατωρ - ho pantokratôr diterjemahkan dengan אֱלֹהֵי צְבָאוֹת - 'ELOHEY TSEVAOT, yg adalah gelar YHVH, Reff nama-nama-yehovah-dengan-gelar-vt611.html#p1391

Ayat ini juga menulis kalimat keilahian Kristus εγω ειμι - EGÔ EIMI, suatu frasa yang sangat penting, karena itu adalah penyataan-Nya sebagai inkarnasi Allah, yakni Aku adalah Aku ada Akulah. Ucapan ini mempunyai pengertian ilahi, karena ungkapan Aku adalah digunakan Perjanjian Lama sebagai penggambaran Allah ketika Dia menyatakan diri-Nya kepada Musa, AKU ADALAH AKU. Ayat 16 Ayat ini lebih memperlihatkan kemahamuliaan dari Allah yang inkarnasi ke bumi, yang dirujuk dalam ayat 15 sebelumnya. Ayat 16 ini merupakan doksologi (kepujian bagi Allah) dengan kata-kata Bagi-Nyalah hormat dan kuasa yang kekal!. Pujian seperti ini lazim dalam ibadah dari orang-orang Israel dan juga kemudian menjadi hal yang pokok dalam ibadah Kristiani, dengan akhiran amin, merujuk bahwa Rabbi Saul disini mengimani hal itu. Doksologi (Pujian) yang bagus ini agaknya diinspirasikan oleh ibadah kala itu, atau bahkan diambil dari padanya, bdk 1 Timotius 17. Dan kepujian ini merujuk kepada oknum yang disebut dalam ayat sebelumnya. Bahwa Yesus kristus dalah Raja di atas segala raja dan Tuan di atas segala tuan, dan rujukan Oknum dengan gelar yang sama yang sama juga ditunjukkan rasul Yohanes dalam Wahyu 17:14.

Jelas bahwa Rabbi Saul disini memberikan keteladanan dan pengajaran kepada sang murid Timotius suatu fundamen iman, bahwa Yesus Kristus adalah sentral dari ibadah kita, Sang Penguasa satu-satunya, Raja diatas segala raja-raja, Tuan diatas segala tuan-tuan. Bahwa Dia adalah Allah yang tidak takhluk kepada maut. Ketika masa Inkarnasi, Yesus Kristus sebagai Anak Domba Allah, yaitu Sang Penebus, Dia memang harus mati agar darah-Nya tercurah sebagai alat bayar pengganti dosa manusia. Alkitab bersaksi bahwa Ia tidak selama-lamanya mati. Ia bangkit pada hari yang ke tiga. Sebab Dia adalah kebangkitan dan hidup itu, Tuhan Yesus sendiri menegaskannya sbb

Yohanes 11:25

LAI TB, Jawab Yesus Akulah kebangkitan dan hidup; barangsiapa percaya kepada-Ku, ia akan hidup walaupun ia sudah mati,

KJV, Jesus said unto her, I am the resurrection, and the life he that believeth in me, though he were dead, yet shall he live

TR, ειπεν αυτη ο ιησους εγω ειμι η αναστασις και η ζωη ο πιστευων εις εμε καν αποθανη ζησεται

Translit interlinear, eipen {berkata} autê {kepadanya} ho iêsous {Yesus} egô {Aku} eimi {Adalah} hê anastasis {kebangkitan} kai {dan} hê zôê {hidup} ho {(orang) yang} pisteuôn {percaya} eis {di dalam} eme {Aku} kan {bahkan jika} apothanê {ia sudah mati} zêsetai {akan hidup}

Ciri dan kejutan khas berita Kristen pertama ialah penekanannya pada kebangkitan (Yunani, αναστασις - anastasis). Pengkhotbah-pengkhotbah pertama yakin bahwa Kristus telah bangkit dan, karena itu, yakin bahwa orang-orang percaya akan bangkit pula pada waktunya. Hal ini membuat mereka bertentangan sama sekali dengan semua guru lain dari dunia kuno. Memang ada kebangkitan-kebangkitan pada agama lain, namun tidak satu pun yg sama dengan kebangkitan Kristus. Apa yang disaksikan Rasul Yohanes ini selaras dengan ajaran yang diturunkan dari rasul Paulus kepada Timotius, dan yang sekarang pengajaran ini telah kita terima dan kita imani.

Namun demikian, beberapa aliran sekte masih meragukan otoritas Yesus Kristus yang digelari Tuan dari segala tuan-tuan dan Raja dari segala raja-raja dan menyangkali bahwa gelar ini ditujukan kepada Yesus Kristus. Padalah dalam logika yang biasa, kita tentu memahami istilah Tuan dari segala tuan-tuan adalah Tuannya tuan bukan sembarang tuan. Bahwa di alam-semesta ini ada sosok yang menjadi monos dunastês - Penguasa satu-satunya (1 Tmotius 6:15), yaitu ho basileus tôn basileuontôn - Raja dari raja-raja dan kurios tôn kurieuontôn - Tuan dari tuan-tuan -- Rajanya raja-raja, Tuannya tuan-tuan, Sang Penguasa satu-satunya! Dialah Yesus Kristus!

Sebab Yesus Kristus adalah Tuannya tuan-tuan maka di dalam istilah bahasa Indonesia, Dia disebut TUHAN YESUS KRISTUS. TUHAN adalah Tuan yang ilahi, Tuan penguasa langit dan bumi. Siapapun tidak dapat memungkiri apa yang tertulis di Alkitab bahwa di ayat yang lain pun tertulis bahwa Tuhan Yesus mempunyai kuasa di dalam Kerajaan Allah, yang meliputi Surga dan Bumi. Malah Dia sendiri yang bersaksi demikian

Matius 28:18

LAI TB, Yesus mendekati mereka dan berkata Kepada-Ku telah diberikan segala kuasa di surga dan di bumi.

NIV, Then Jesus came to them and said, “All authority in heaven and on earth has been given to me.

WH, και προσελθων ο ιησους ελαλησεν αυτοις λεγων εδοθη μοι πασα εξουσια εν ουρανω και επι [της] γης

Translit interlinear, kai {dan} proselthôn {mendekati} ho iêsous {Yesus} elalêsen {berbicara} autois {dengan mereka} legôn {berkata} edothê {telah diberikan} moi {kepada-Ku} pasa {semua} exousia {kuasa} en ouranô {di surga} kai {dan} epi {di atas} tês gês {bumi}

Kuasa, kekuasaan atau otoritas berasal dari istilah Yunani 'εξουσια - exousia' berarti kuasa yang adil, sungguh, dan tak terhalangi bertindak, atau memiliki, mengontrol, memakai atau menguasai sesuatu atau seseorang. Kata 'dunamis' berarti kekuatan fisik belaka, tapi 'exousia' berarti kuasa yang bagaimanapun juga adalah sah. 'exousia' dapat menekankan keabsahan otoritas yang dipegang atau realitas kekuasaan yang sah. 'exousia' kadang-kadang mengandung arti duniawi yang umum, tapi artinya biasanya bersifat teologis. Dan karakteristik ini ditujukan kepada sosok Yesus Kristus. Alkitab adalah satu-satunya otoritas yang mengkonfirmasi kekuasaan yang sesungguhnya adalah milik Allah Pencipta. Dan Tuhan Yesus Kristus Allah yang inkarnasi, telah menyatakan hal tersebut.

Para sekte yang masih suka membonsai makna gelar TUHAN bagi Yesus Kristus menjadi terbatas tuan biasa. Mereka selalu berdalih gelar Yesus Kristus itu cukuplah Tuan, bukan Tuhan. Sebelumnya, baik untuk dipelajari dahulu Study kata, sbb:

Gelar KURIOS bagi YESUS itu bisa bermakna TUAN dan TUHAN. Kata Yunani KURIOS dan kata Ibrani ADONAY bisa dikenakan kepada Allah dan juga kepada manusia. Kata KURIOS dan ADONAY sepadan dengan kata dalam bahasa Inggris LORD dan sepadan pula dengan kata dalam bahasa jawa GUSTI atau PANGÉRAN.

Sehingga gelar KURIOS, ADONAY, LORD, GUSTI, PANGÉRAN bisa dikenakan kepada Allah Sang Khalik maupun kepada manusia.

Contoh ayat yang memuat gelar KURIOS, ADONAY, LORD, GUSTI, PANGÉRAN yang dikenakan kepada Allah Sang Khalik

Matius 122

LAI TB, Hal itu terjadi supaya genaplah yang difirmankan Tuhan oleh nabi

KJV, Now all this was done, that it might be fulfilled which was spoken of the Lord by the prophet, saying,

Alkitab bahasa Jawa, Kuwi mau kabèh supaya kelakon sing dingandikakaké déning Pangéran lantaran nabiné, mengkéné

Ha-Berit,

וְכָל־זֹאת הָיְתָה לְמַלֹאת אֶת־דְּבַר יְהוָֹה אֲשֶׁר־דִּבֶּר בְּיַד הַנָּבִיא לֵאמֹר׃

Translit interlinear, V'KOL {dan semua} ZEH {ini} HAYETAH {dia akan menjadi} L'MALOT {kegenapan dari} 'ET- {pada} DEVAR {Firman dari} YEHOVAH (dibaca 'Adonay, TUHAN) 'ASHER- {yang} DABER {dikatakan} BEYAD {melalui} HANAVI {nabi} LEMOR {berkata demikian}

Naskah Bahasa Asli Yunani Textus Receptus (TR), τουτο δε ολον γεγονεν ινα πληρωθη το ρηθεν υπο του κυριου δια του προφητου λεγοντος

Translit Interlinear, touto {ini} de {yaitu} holon {semua} gegonen {terjadi} hina {supaya} plêrôthê {digenapi dipenuhi} to rêthen {yang dikatakan} hupo {oleh} tou kuriou {Tuhan Lord Pangéran, Yehovah (dibaca 'Adonay)} dia {melalui} tou prophêtou {nabi} legontos {berkata}

Perhatikan istilah2 TUHAN, LORD, KURIOS, ADONAY, PANGÉRAN disini, ditujukan kepada Allah Sang Khalik.

Gelar yang sama dikenakan kepada YESUS KRISTUS

Lukas 2:11

LAI TB, Hari ini telah lahir bagimu Juruselamat, yaitu Kristus, Tuhan, di kota Daud.

KJV, For unto you is born this day in the city of David a Saviour, which is CHRIST the Lord.

Alkitab bahasa Jawa, Ing dina iki wis miyos Juru Slametmu ana ing kuthané Sang Prabu Dawud, yakuwi Sang KRISTUS kang jumeneng Gusti.

Ha-Berit,

כִּי הַיּוֹם יֻלַּד לָכֶם מוֹשִׂיעַ אֲשֶׁר הוּא הַמָּשִׁיחַ הָאָדוֹן בְּעִיר דָּוִד׃

Translit interlinear, KI {sebab} HAYOM {hari ini} YELAD {Dia telah dilahirkan} LAKHEM {bagi kaliab} MOSHIA {Juru Selamat} ASHER {yang} HU {Dia adalah} HAMASHIAKH {Sang Mesias} HA'ADON {Tuhan} BE'IR {di kota} DAVID {Daud}

TR, οτι ετεχθη υμιν σημερον σωτηρ ος εστιν χριστος κυριος εν πολει δαβιδ

Translit interlinear, hoti {karena} etekhthê {telah dilahirkan} humin {bagi kalian} sêmeron {hari ini} sôtêr {Juru selamat} hos estin {yaitu} khristos {KRISTUS} kurios {Tuhan, Lord, Gusti, Adon} en {di} polei {kota} dabid {daud}

Perhatikan istilah2 TUHAN, LORD, KURIOS, ADONAY, GUSTI, disini, ditujukan kepada YESUS KRISTUS.

Seandainyapun DEMI USAHA-USAHA UNTUK MEMBONSAI YESUS, dan kata LORD, KURIOS, ADONAY, GUSTI yang dikenakan kepada YESUS itu harus diartikan sebatas TUAN dan bukan TUHAN, saya dalam hal ini tidak keberatan. Sebab bagaimanapun gelar TUAN bagi YESUS mempunyai bobot yang berbeda dengan tuan-tuan yang lainnya. Bobot gelar TUAN bagi YESUS adalah TUAN diatas segala tuan-tuan. Perhatikan ayat ini yang merupakan deklarasi dari YESUS KRISTUS sendiri yang menyatakan bahwa Dia adalah TUAN, TUAN yang ILAHI, TUAN diatas segala TUAN-TUAN.

Matius 7:21-23

7:21 Bukan setiap orang yang berseru kepada-Ku Tuhan, Tuhan! akan masuk ke dalam Kerajaan Sorga, melainkan dia yang melakukan kehendak Bapa-Ku yang di sorga.

7:22 Pada hari terakhir banyak orang akan berseru kepada-Ku Tuhan, Tuhan, bukankah kami bernubuat demi nama-Mu, dan mengusir setan demi nama-Mu, dan mengadakan banyak mujizat demi nama-Mu juga

7:23 Pada waktu itulah Aku akan berterus terang kepada mereka dan berkata Aku tidak pernah mengenal kamu! Enyahlah dari pada-Ku, kamu sekalian pembuat kejahatan!

Teman-teman Muslim dan bebarapa teman dari sekte2 dari aliran lain menolak adanya kata Tuhan dalam ayat-ayat di atas. Mereka berdalih bahwa kata Kurios dalam ayat di atas seharusnya diterjemahkan tuan bukan Tuhan.

Matius 7:21-23

7:21 LAI TB, Bukan setiap orang yang berseru kepada-Ku Tuhan, Tuhan! Akan masuk ke dalam Kerajaan Surga, melainkan dia yang melakukan kehendak Bapa-Ku yang di surga.

KJV, Not every one that saith unto me, Lord, Lord, shall enter into the kingdom of heaven; but he that doeth the will of my Father which is in heaven.

TR, ου πας ο λεγων μοι κυριε κυριε εισελευσεται εις την βασιλειαν των ουρανων αλλ ο ποιων το θελημα του πατρος μου του εν ουρανοις

Translit interlinear, ou {bukan} pas {setiap} ho {orang yang} legôn {berkata} moi {kepada-Ku} kurie {Tuhan} kurie {Tuhan} eiseleusetai {dia akan masuk} eis {ke dalam} tên basileian {Kerajaan} tôn ouranôn {Sorga} all {tetapi} ho {orang yang} poiôn {dia melakukan} to thelêma {kehendak} tou patros {dari Bapa} mou {-Ku} tou en {di dalam} ouranois {Sorga}

bandingkan naskah terjemahan Ibrani

Matius 7:21

לֹא כָל-הָאֹמֵר לִי אֲדֹנִי אֲדֹנִי יָבוֺא בְּמַלְכוּת הַשָׁמָיִם כִּי אִם-הָעֹשֶׂה רְצוֺן אָבִי שֶׁבַּשָׁמָיִם׃

Translit interlinear, LO' {tidak} KOL- {semua orang yang} HA'OMER {dia berkata} LI' {kepada-Ku} 'ADONI {Tuhanku} 'ADONI {Tuhanku} YABO' {dia akan datang} B'MAL'KUTH {kedalam Kerajaan} HASHAMAYIM {Sorga} KI {Sebab} 'IM- {apabila} HA'OSEH {orang yang} R'TSON {kehendak dari} 'ABI' {Bapa-Ku} SHEBASHAMAYIM {dia yang akan berada di dalam Sorga}

7:22 LAI TB, Pada hari terakhir banyak orang akan berseru kepada-Ku Tuhan, Tuhan, bukankah kami bernubuat demi nama-Mu, dan mengusir setan demi nama-Mu, dan mengadakan banyak mujizat demi nama-Mu juga

KJV, Many will say to me in that day, Lord, Lord, have we not prophesied in thy name and in thy name have cast out devils and in thy name done many wonderful works

TR, πολλοι ερουσιν μοι εν εκεινη τη ημερα κυριε κυριε ου τω σω ονοματι προεφητευσαμεν και τω σω ονοματι δαιμονια εξεβαλομεν και τω σω ονοματι δυναμεις πολλας εποιησαμεν

Translit interlinear, polloi {banyak orang} erousin {mereka akan berkata} moi {kepada-Ku} en {pada} ekeinê {itu} tê hêmera {haei} kurie {Tuhan} kurie {Tuhan} ou {bukankah} tô sô {-Mu} onomati {dengan Nama} proephêteusamen {kami menyampaikan pesan (nubuat) Allah} kai {dan} tô sô {-Mu} onomati {dengan Nama} daimonia {setan2 roh2 jahat} exebalomen {kami telah mengusir} kai {dan} tô sô {-Mu} onomati {dengan Nama} dunameis {mujizat2} pollas {banyak} epoiêsamen {kami telah melakukan}

bandingkan naskah terjemahan Ibrani Ha-Berit

Matius 7:22

וְהָיָה בַּיּוֹם הַהוּא יֹאמְרוּ רַבִּים אֵלַי אֲדֹנִי אֲדֹנִי הֲלֹא בְשִׁמְךָ נִבֵּאנוּ וּבְשִׁמְךָ גֵּרַשְׁנוּ שֵׁדִים וּבְשִׁמְךָ עָשִׂינוּ נִפְלָאוֹת רַבּוֹת׃

Translit interlinear, VEHAYAH {dan terjadi} BAYOM {pada Hari itu} HAHU {dia akan terjadi} YOM'RU {orang-orang berkata} RABIM {banyak} 'ELAI {kepadaku} 'ADONI {Tuhanku} 'ADONI {Tuhanku} HALO' {bukankah} B'SHIM'KHA {di dalam Nama-Mu} NIB'NU {kami telah bernubuat (menyampaikan pesan Allah)} UVESHIM'KHA {dan di dalam Nama-Mu} GERASH'NU {kami telah mengusir} SHEDIM {demit2 roh2 jahat} UVESHIM'KHA {dan di dalam Nama-Mu} 'ASHINU {kami telah melakukan} NIF'LAOT {hal2 yang ajaib} RABOT {banyak}

7:23 LAI TB, Pada waktu itulah Aku akan berterus terang kepada mereka dan berkata Aku tidak pernah mengenal kamu! Enyahlah dari pada-Ku, kamu sekalian pembuat kejahatan!

KJV, And then will I profess unto them, I never knew you depart from me, ye that work iniquity.

TR, και τοτε ομολογησω αυτοις οτι ουδεποτε εγνων υμας αποχωρειτε απ εμου οι εργαζομενοι την ανομιαν

Translit interlinear, kai {tetapi} tote {pada waktu itu} homologêsô {Aku akan berterus terang} autois {kepada mereka} hoti {bahwa} oudepote {tidak pernah} egnôn {Aku mengakui Aku mengenal} humas {kalian} apokhôreite {enyahlah} ap {dari} emou {Aku} hoi ergazomenoi {orang2 yang melakukan} tên anomian {tindakan tanpa hukum (kejahatan)}

[color]Ha-Berit,

אָז אֶעֱנֶה־בָּם לֵאמֹר מֵעוֹלָם לֹא יָדַעְתִּי אֶתְכֶם סוּרוּ מִמֶּנִּי פֹּעֲלֵי אָוֶן׃

Translit interlinear, 'AZ {maka kemudian} 'E'ANAH- {Aku akan menjawab} BAM {kepada mereka} LE'OLAM {pada semesta} LO {tidak} YADA'ETI {Aku mengenal} 'ET'KHEM {pada kalian} SURU {kalian enyahlah} MIMENI {dari-Ku} PO'ALU {hai kalian pembuat} AVON {kejahatan dosa}

Untuk keinginannya membonsai YESUS, kalangan yang menolak keilahian YESUS sering mempersoalkan kata Yunani KURIOS dalam Perjanjian Baru. Mereka berpendapat bahwa gelar KURIOS adalah secara sempit bermakna Tuan bukan Tuhan.

Saya sendiri tidak ambil peduli jikalau kata KURIOS pada ayat ini diganti menjadi TUAN bukan TUHAN menjadi seperti ini:

Matius 7:21-23

7:21 Bukan setiap orang yang berseru kepada-Ku Tuan, Tuan! akan masuk ke dalam Kerajaan Sorga, melainkan dia yang melakukan kehendak Bapa-Ku yang di sorga.

7:22 Pada hari terakhir banyak orang akan berseru kepada-Ku Tuan, Tuan, bukankah kami bernubuat demi nama-Mu, dan mengusir setan demi nama-Mu, dan mengadakan banyak mujizat demi nama-Mu juga

7:23 Pada waktu itulah Aku akan berterus terang kepada mereka dan berkata Aku tidak pernah mengenal kamu! Enyahlah dari pada-Ku, kamu sekalian pembuat kejahatan!

Ada lagi yang mempersoalkan, yaitu kalangan Kristen sendiri yang kurang setuju terjemahan Tuhan, cukup Raja saja....

Saya juga tidak ambil peduli jikalau kata KURIOS diganti menjadi Raja bukan TUHAN

Matius 7:21-23

7:21 Bukan setiap orang yang berseru kepada-Ku Raja, Raja! akan masuk ke dalam Kerajaan Sorga, melainkan dia yang melakukan kehendak Bapa-Ku yang di sorga.

7:22 Pada hari terakhir banyak orang akan berseru kepada-Ku Raja, Raja , bukankah kami bernubuat demi nama-Mu, dan mengusir setan demi nama-Mu, dan mengadakan banyak mujizat demi nama-Mu juga

7:23 Pada waktu itulah Aku akan berterus terang kepada mereka dan berkata Aku tidak pernah mengenal kamu! Enyahlah dari pada-Ku, kamu sekalian pembuat kejahatan!

Apapun terjemahannya, entah Tuhan ataupun Tuan ataupun Raja. Pertanyaannya adalah:

Raja yang model bagaimana sih yang mempunyai kuasa di dalam Kerajaan Sorga?

Dan Tuan model bagaimana sih yang bisa mengusir manusia di neraka pada saat penghakiman nanti?

Tentu Dia bukan sembarang raja, atau sembarang tuan. Dia adalah King of kings, Tuan yang ilahi. Dia adalah Tuhan. Dia adalah Allah!.

Jadi, walaupun kata KURIOS 'ADONAY bagi YESUS harus dipersempit menjadi TUAN, Alkitab telah membuktikan bahwa YESUS bukan tuan yang biasa, YESUS adalah TUAN di atas segala TUAN-TUAN.

Dalam referensi Perjanjian Lama, banyak kita temukan kata - 'ADONAY, yang ditujukan kepada Allah, dan dalam terjemahan bahasa Indonesia diterjemahkan dengan Tuhan, contohnya

Kejadian 18:27

LAI TB, Abraham menyahut Sesungguhnya aku telah memberanikan diri berkata kepada Tuhan ('ADONAY), walaupun aku debu dan abu.

KJV, And Abraham answered and said, Behold now, I have taken upon me to speak unto the LORD, which am but dust and ashes

Hebrew,

וַיַּעַן אַבְרָהָם וַיֹּאמַר הִנֵּה־נָא הֹואַלְתִּי לְדַבֵּר אֶל־אֲדֹנָי וְאָנֹכִי עָפָר וָאֵפֶר׃

Translit interlinear, VAYA'AN {dan dia menjawab} 'AV'RAHAM {abraham} VAYOMAR {dan dia berkata} HINEH-NA {tolong seperi ini saja} HO'AL'TI {aku memberanikan diri} LEDABER {berkata} 'EL-'ADONAY {kepada Tuhanku} VE'ANOKHI {walaupun aku} 'AFAR {debu} VA'EFER {dan abu}

 Mazmur 8:69

LAI TB, Segala bangsa yang Kaujadikan akan datang sujud menyembah di hadapan-Mu, ya Tuhan (ADONAY), dan akan memuliakan nama-Mu.

KJV, All nations whom thou hast made shall come and worship before thee, O Lord; and shall glorify thy name.

Hebrew,

כָּל־גֹּויִם אֲשֶׁר עָשִׂיתָ יָבֹואוּ וְיִשְׁתַּחֲווּ לְפָנֶיךָ אֲדֹנָי וִיכַבְּדוּ לִשְׁמֶךָ׃

Translit interlinear, KOL- {segala} GOYIM {bangsa-bangsa} 'ASHER {yang} 'ASITA {Engkau telah menjadikan} YAVO'U {mereka akan datang} VEYISH'TAKHAVU {dan mereka akan menyembah} LEFANEYKHA {di hadapan-Mu} 'ADONAY {ya Tuhan} VIKHABEDU {dan mereka akan memuliakan} LISH'MEKHA {pada Nama-Mu}

Gelar Tuhan kepada Yesus Kristus, pertama kali disampaikan oleh Malaikat Gabriel

Lukas 211

LAI TB, Hari ini telah lahir bagimu Juruselamat, yaitu Kristus, Tuhan (HA'ADONAY), di kota Daud

KJV, For unto you is born this day in the city of David a Saviour, which is Christ the Lord (HA'ADONAY).

TR, οτι ετεχθη υμιν σημερον σωτηρ ος εστιν χριστος κυριος εν πολει δαβιδ

Translit , hoti etekhthê humin sêmeron sôtêr hos estin khristos kurios en polei dabid

HA-BERIT,

כִּי הַיּוֹם יֻלַּד לָכֶם מוֹשִׂיעַ אֲשֶׁר הוּא הַמָּשִׁיחַ הָאָדוֹן בְּעִיר דָּוִד׃

Translit interlinear, KI {sebab} HAYOM {hari ini} YELAD {Dia telah dilahirkan} LAKHEM {bagi kaliab} MOSHIA {Juru Selamat} ASHER {yang} HU {Dia adalah} HAMASHIAKH {Sang Mesias} HA'ADON {Tuhan} BE'IR {di kota} DAVID {Daud}

TR, οτι ετεχθη υμιν σημερον σωτηρ ος εστιν χριστος κυριος εν πολει δαβιδ

Translit interlinear, hoti {karena} etekhthê {telah dilahirkan} humin {bagi kalian} sêmeron {hari ini} sôtêr {Juru selamat} hos estin {yaitu} khristos {KRISTUS} kurios {Tuhan Lord Gusti Adon} en {di} polei {kota} dabid {daud}

Jelas bahwa Matius 7:21-23 adalah pernyataan KRISTUS tentang keTuhanan-Nya. Dia adalah Sang Penguasa di bumi dan di Sorga, nasip manusia kelak ditentukan oleh Dia sebagai Sang Hakim.

Mazmur 50:6

LAI TB, Langit memberitakan keadilan-Nya, sebab Allah sendirilah Hakim. Sela

KJV, And the heavens shall declare his righteousness for God is judge himself. Selah.

Hebrew,

וַיַּגִּידוּ שָׁמַיִם צִדְקֹו כִּי־אֱלֹהִים שֹׁפֵט הוּא סֶלָה׃

Translit interlinear, VAYAGIDU {dan mereka memberitakan} SHAMAYIM {langit} TSID'QO {keadilan-Nya} KI- {sebab} 'ELOHIM {Allah} SHOFET {Haim} HU' {Dia adalah} SELAH {sela}

Yesaya 33:22

LAI TB, Sebab TUHAN ialah Hakim kita, TUHAN ialah yang memberi hukum bagi kita; TUHAN ialah Raja kita, Dia akan menyelamatkan kita.

KJV, For the LORD is our judge, the LORD is our lawgiver, the LORD is our king; he will save us.

Hebrew,

כִּי יְהוָה שֹׁפְטֵנוּ יְהוָה מְחֹקְקֵנוּ יְהוָה מַלְכֵּנוּ הוּא יֹושִׁיעֵנוּ׃

Translit interlinear, KI {sebab} YEHOVAH (dibaca 'Adonay, TUHAN) SHOFTENU {Hakim bagi kita} YEHOVAH (dibaca 'Adonay, TUHAN) MEKHOQ'QENU {Dia memberi hukum pada kita} YEHOVAH (dibaca 'Adonay, TUHAN) MAL'KENU {Raja kita} HU {Dia adalah} YO'OSHI'ENU {Dia akan menyelamatkan kita}

Gelar-gelar yang disebut dalam Yesaya 3322, adalah merujuk kepada gelar-gelar Yesus Kristus. Dan Sebagai Hakim yang Agung, Pengadilan-Nya disebut Takhta Pengadilan Kristus

2 Korintus 5:10

LAI TB, Sebab kita semua harus menghadap TAKHTA PENGADILAN KRISTUS, supaya setiap orang memperoleh apa yang patut diterimanya, sesuai dengan yang dilakukannya dalam hidupnya ini, baik ataupun jahat.

KJV, For we must all appear before the judgment seat of Christ; that every one may receive the things done in his body, according to that he hath done, whether it be good or bad.

TR, τους γαρ παντας ημας φανερωθηναι δει εμπροσθεν του βηματος του χριστου ινα κομισηται εκαστος τα δια του σωματος προς α επραξεν ειτε αγαθον ειτε κακον

Translit interlinear, tous gar pantas hêmas phanerôthênai dei emprosthen tou bêmatos tou khristou hina komisêtai ekastos ta dia tou sômatos pros a epraxen eite agathon eite kakon

Lihatlah, betapa Alkitab memuliakan Tuhan Yesus Kristus, sebab Yesus Kristus adalah Allah yang inkarnasi ke bumi. Dalam kitab terakhir Perjanjian Baru menegaskan bahwa Yesus Kristus Sang Anak Domba Allah itu adalah Tuan dari segala tuan-tuan dan Raja dari segala raja-raja

Wahyu 17:14, 19:16

LAI TB, Mereka akan berperang melawan Anak Domba. Tetapi Anak Domba akan mengalahkan mereka, karena Ia adalah Tuan di atas segala tuan dan Raja di atas segala raja. Mereka bersama-sama dengan Dia juga akan menang, yaitu mereka yang terpanggil, yang telah dipilih dan yang setia.

KJV, These shall make war with the Lamb, and the Lamb shall overcome them for he is Lord of lords, and King of kings and they that are with him are called, and chosen, and faithful.

TR, ουτοι μετα του αρνιου πολεμησουσιν και το αρνιον νικησει αυτους οτι κυριος κυριων εστιν και βασιλευς βασιλεων και οι μετ αυτου κλητοι και εκλεκτοι και πιστοι

Translit interlinear, houtoi {(orang2) ini} meta {melawan} tou arniou {Anak Domba} polemêsousin {akan berperang} kai {tetapi} to arnion {Anak Domba} nikêsei {akan menang} autous {dari mereka} hoti {sebab} kurios {Tuan} kuriôn {dari tuan-tuan} estin {adalah} kai {juga} basileus {Raja} basileôn {dari raja-raja} kai {dan} hoi {orang2} met {yang bersama} autou {-Nya} klêtoi {yg dipanggil} kai {juga yg} eklektoi {dipilih} kai {dan} pistoi {yang setia percaya}

Ha-Berit,

הֵמָּה יִלָּחֲמוּ בַשֶׂה וְהַשֶׂה יוּכַל לָהֶם כִּי הוּא אֲדֹנֵי הָאֲדֹנִים וּמֶלֶךְ הַמְּלָכִים וַאֲשֶׁר עִמּוֹ קְרוּאִים וּבְחִירִים וְנֶאֱמָנִים הֵמָּה׃

Translit, HEMAH YILAKHAMU VASEH VEHASEH YOKHAL LAHEM KI 'ADONEY HA'ADONIM UMELEKH HAMELAKIM VA'ASHER IMO Q'RU'IM UV'KHIRIM VENE'EMANIM HEMAH

19:16 LAI TB, Dan pada jubah-Nya dan paha-Nya tertulis suatu nama, yaitu Raja segala raja dan Tuan di atas segala tuan.

KJV, And he hath on his vesture and on his thigh a name written, KING OF KINGS, AND LORD OF LORDS.

TR, και εχει επι το ιματιον και επι τον μηρον αυτου το ονομα γεγραμμενον βασιλευς βασιλεων και κυριος κυριων

Translit interlinear, kai {dan} ekhei {Ia mempunyai} epi {pada} to himation {jubah} kai {dan} epi {pada} ton mêron {paha} autou {-Nya} onoma {sebuah nama} gegrammenon {tertulis} basileus {Raja} basileôn {dari raja-raja} kai {dan} kurios {Tuan} kuriôn {dari Tuan-tuan}

Ha-Berit,

וְעַל־בִּגְדוֹ וְעַל־יְרֵכוֹ כָּתוּב שֵׁם מֶלֶךְ הַמְּלָכִים וַאֲדֹנֵי הָאֲדֹנִים׃

Translit, VE'AL-BIG'DO VE'AL-YEREKHO KATOV SHEM MELEKH HAMELAKHIM VA'ADONEY HA'ADONIM

Di sini kita mendapat konfirmasi bahwa kesaksian Matius dan Yohanes selaras kanon dengan pengajaran kerasulan Paulus kepada Sang Murid Timotius, dan menurun sampai sekarang kita mewarisi pengajaran itu dan kita mengimaninya dan akan terus menjadi pengajaran yang abadi sampai pada waktu kedatangan Tuhan kita Yesus Kristus yang kedua kali.

Jaminsen

Welcome, TO BE LIKE JESUS

Post a Comment

Previous Post Next Post